Senin, 24 November 2014

Amerika Butuh Pesawat Baru Untuk Melawan J-31




China baru-baru memamerkan ke public pesawat generasi siluman terbaru mereka J-31 pada Zhuhai Airshow yang diadakan di Guangdong dari 11-16 November 2014. Dave Majumdar, seorang ahli

pertahanan Amerika menilai pesawat generasi kelima kedua China ini tidak bisa dianggap main-main. Bahkan dia menyebut Washington harus segera menempatkan F-35 ke layanan atau bahkan mengembangkan jet tempur baru untuk menghadapi tantangan pesawat buatan China ini.

China telah menyadari sepenuhnya pesawat generasi keempat mereka seperti J-10, J-11, Su-27 dan Su-30 akan menjadi usang dan tidak berdaya ketika menghadapi pesawat generasi kelima Amerika yang diisi siluman Raptor dan Ligthing II.
Menghadapi tantangan baru ini, Majumdar untuk memikirkan ulang apakah F-35 sudah benar-benar mampu menanggulangi J-31 jika bertemu di udara. “Pesawat baru mungkin rumit, mahal dan masih belum matang, tetapi ini harus dilakukan sebagai lompatan kuantum atas setiap jet tempur di gudang kami,” katanya.
Diyakini China akhirnya akan membuat J-20 dan J-31 menjadi jet siluman yang sempurna, dia menyarankan Amerika Serikat untuk belajar dari komitmen China untuk meningkatkan teknologi militernya.
 http://militaryanalysisonline.blogspot.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar