Australia Keluarkan Travel Warning ke Indonesia
Canberra:(DM) - Australia mengeluarkan travel warning bagi warganya yang bepergian ke
Indonesia. Negeri kanguru itu mengingatkan kemungkinan gangguan seiring
meningkatnya ketegangan hubungan Indonesia-Australia, setelah penyadapan
terhadap Presiden Susilo Bambang Yudhoyono oleh intelijen Australia
terbongkar.
"Polisi lokal mengingatakan adanya rencana demonstrasi di luar Kantor
Kedutaan Australia pada 21 November 2013. Warga Australia harus memantau
media lokal, hindari demonstran, pertahankan kewaspadaan tinggi, dan
keamanan," demikian peringatan yang dikeluarkan pemerintah Australia
dikutip Sydney Morning Herald, Kamis (21/11/2013).
Hubungan Australia dengan Indonesia memang tengah panas. Pemicunya
adalah terbongkarnya penyadapan intelijen Australis terhadap SBY dan
lingkaran dalamnya selama 15 hari dalam periode Agustus 2009. SBY
menyatakan kecewa dengan penyadapan tersebut.
Sebagaai protes, Indonesia telah menarik duta besarnya dari Australia.
Indonesia juga memutus sejumlah kesepakatan kerja sama. Tak hanya itu,
Indonesiaa menuntut Perdana Menteri Australia Tony Abbott meminta maaf.
Namun tetap saja Abbott tak kunjung meminta maaf.
SBY juga secara resmi berkirim surat kepada Abbot. SBY ingin mendapat
tanaggapan resmi dari peemerintah Australia soal penyadapan
tersebut.(Eks)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar